Alternatif Hand Sanitizer untuk Cegah COVID-19!

Dikarenakan wabah virus Corona yang semakin meluas di Indonesia, pembersih tangan atau yang dikenal juga dengan ‘hand sanitizer’ telah menjadi populer di kalangan masyarakat. Tidak hanya praktis, hand sanitizer juga merupakan salah satu solusi untuk membasmi kuman dan bakteri di tangan, serta mencegah penularan virus Corona (COVID-19). Dengan masyarakat membeli hand sanitizer dalam jumlah banyak sebagai persediaan di rumah, stok produk ini pun menjadi sangat langka. Beberapa toko online pun menjualnya dengan harga tinggi. Daripada Simoms harus berebutan dan membuang uang, mengapa tidak membuat hand sanitizer sendiri? :)

Simak panduan membuat hand sanitizer yang sesuai dengan petunjuk dari WHO (World Health Organization) berikut ini ya!

Bahan-bahan:

Etanol 96%

Gliserol 98%

Hidrogen Peroksida 3%

Air steril atau Aquadest

Alat:

Gelas ukur 1000-mL

Becker glass

Gelas ukur 50-mL

Gelas ukur 25-mL

Batang pengaduk

Botol kaca

Prosedur:

1. Masukkan 833 mL etanol 96% ke dalam gelas ukur 1000-mL

2. Tambahkan 41,7 mL hidrogen peroksida 3% ke dalam gelas yang sama

3. Lalu tambahkan 14,5 mL gliserol 98% menggunakan gelas ukur. Pastikan sisa gliserol tidak tertinggal

4. Tambahkan air hingga 1000 mL, aduk hingga homogen

5. Pindahkan campuran ke dalam botol kaca bersih

6. Simpan selama 72 jam untuk memastikan tidak ada kontaminasi organisme dari wadah botol

7. Hand sanitizer siap digunakan

Ta-da! Now that you have your own hand sanitizer, jangan lupa untuk membawanya saat bepergian ya! Selamat mencoba dan ingat untuk selalu jaga kesehatan Anda. :)

Leave a comment

All comments are moderated before being published

Established for over 40 years, offers a wide range of kitchen utensils for your everyday needs. Using Prime Grade Stainless Steel ensures our products have maximum corrosion resistance and longlasting lifespan. 

Tanica